Aturan & Pengertian Teknik Dasar Passing Permainan Bola Voli

Passing merupakan upaya yang dilakukan oleh seorang pemain untuk memberikan bola ke teman satu timnya.

Pengertian Passing
-

Passing merupakan

teknik untuk menerima, menghalangi, dan mengembalikan serangan lawan ke wilayah pertahanan.

-

Ada dua jenis passing yaitu :

passing bawah dan passing atas.

Jenis-jenis Passing
-

Passing Bawah

Caranya, berdiri dengan membuka kaki selebar bahu, rapatkan kedua lengan, ayunkan lengan bersamaan sampai setinggi bahu, lakukan passing dengan lengan mengayun tidak lebih 90 derajat dengan bahu.

-

Passing Atas

Teknik ini menggunakan cara, pemain berdiri dengan tubuh siap dengan meregangkan kedua kaki selebar bahu dengan menekuk lutut sehingga badan merendah dan bungkuk.

Saat bola datang tempatkan badan di bawah bola, tangan diangkat dengan jari merenggang, tegangkan jari supaya bola memantul dengan baik, sedikit angkat tumit, luruskan kedua lengan dan pandang mengikuti ke arah gerakan bola.

Teknik-teknik Passing
-

passing bawah dilakukan dengan cara:

menerima bola menggunakan kedua pergelangan tangan, Kedua tangan mendorong bola sesuai dengan target sasaran, Kedua lutut sedikit diangkat.

-

Passing bawah bisa dilakukan dengan satu atau dua tangan.

Passing bawah satu tangan dilakukan saat pemain berada dalam posisi yang sulit atau refleks menerima serangan mendadak.

-

Sikap badan sedikit jongkok, kaki dibuka selebar bahu, dan lutut ditekuk,

-

Kedua tangan bersiap di atas kepala dengan telapak tangan terbuka lebar,

-

Ibu jari dan jari saling berdekatan membentuk segitiga,

-

Pandangan mata ke arah datangnya bola,

-

Saat bola menyentuh, jari-jari tangan ditegangkan sedikit,

-

Lepas bola dari sentuhan tangan dengan menambah dorongan gerak kaki ke depan dan lengan ke atas.

Terima Kasih sudah berkunjung di blog ini dan jika ada kekurangan dalam postingan ini atau masukan bisa ditulis pada kolom komentar. Semoga Bermanfaat.

#VoliJepara | Mas Feli Aiboy

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال